Pertanggungjawaban Masa Khidmat 2022-2024 Karang Taruna Mekarsari Desa Jerukleuet dan Terpilihnya Ahmad Zaenal Muttaqin sebagai Ketua Baru Karang Taruna Mekarsari 2024-2026
KEGIATAN DESA
06 Agustus 2024 Dilihat (538) Komen (0)

Pertanggungjawaban Masa Khidmat 2022-2024 Karang Taruna Mekarsari Desa Jerukleuet dan Terpilihnya Ahmad Zaenal Muttaqin sebagai Ketua Baru Karang Taruna Mekarsari 2024-2026

Pada malam Minggu, 3 Agustus 2024, Karang Taruna Mekarsari Desa Jerukleuet mengadakan acara penting dalam perjalanan organisasi mereka, yaitu Pertanggungjawaban Masa Khidmat 2022-2024 dan pembentukan pengurus baru untuk masa khidmat 2024-2026. Acara ini dihadiri oleh perangkat desa,perwakilan masyarakat dan seluruh anggota Karang Taruna.

Ketua Karang Taruna Mekarsari, Dede Jefri Kurniawan, memaparkan berbagai capaian selama masa khidmatnya. Dan juga menyampaikan terima kasih atas dukungan seluruh anggota dan masyarakat Desa Jerukleuet selama masa khidmatnya. Ia berharap, Karang Taruna Mekarsari terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi desa.

karang taruna

karang taruna

Setelah laporan pertanggungjawaban, acara dilanjutkan dengan pemilihan pengurus baru Karang Taruna Mekarsari untuk masa khidmat 2024-2026. Dalam proses pemilihan yang berlangsung demokratis, Ahmad Zaenal Muttaqin, S.Pd., terpilih sebagai ketua baru.

Acara ditutup dengan doa bersama dan harapan agar Karang Taruna Mekarsari terus menjadi motor penggerak bagi kemajuan Desa Jerukleuet. Semua yang hadir merasakan semangat baru dan optimisme untuk masa depan yang lebih baik di bawah kepemimpinan Ahmad Zaenal Muttaqin.

Demikian laporan pertanggungjawaban dan pembentukan pengurus baru Karang Taruna Mekarsari Desa Jerukleuet. Semoga Karang Taruna terus berjaya dan membawa manfaat bagi seluruh masyarakat desa.


Bagikan:



0 Komentar